4 Kelebihan Pediasure, Nutrisi Komplit Dukung Gizi Harian Si Kecil

Si kecil sering kali pilih-pilih makanan bahkan menolak untuk makan? Sekarang Anda tidak perlu khawatir, sebab Pediasure hadir dengan varian baru Pediasure madu untuk penuhi gizi harian si kecil. 

Pediasure madu dengan rendah sukrosa ini dapat membantu para bunda untuk memberikan asupan gizi seimbang bagi anak yang susah makan. Tidak hanya itu, ada banyak lagi kelebihan Pediasure yang patut Anda ketahui.  Apa saja itu? Berikut ulasan lengkapnya.

Kelebihan Susu Pediasure Madu Complete Triplesure

Bagi Anda yang masih bingung untuk memilih susu yang berkualitas dan aman, Pediasure bisa jadi pilihan yang sangat tepat untuk si buah hati. Yuk, simak  langsung apa saja kelebihan Pediasure yang lain. 

1. Memberikan asupan energi untuk menemani gerak aktif anak

Kandungan karbohidrat, protein dan lemak pada susu Pediasure merupakan bahan yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah besar. Apalagi usia anak yang mulai aktif bergerak, tentu sangat membutuhkan asupan energi yang cukup. 

2. Mengandung vitamin dan mineral untuk tumbuh kembang anak

Vitamin diperlukan tubuh untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak. Selain itu, vitamin juga berperan penting untuk menjalankan fungsi tubuh dengan baik. 

Terdapat 14 vitamin yang terkandung di dalam susu Pediasure di antaranya vitamin C, D dan K. Vitamin C berperan sebagai antioksidan dan vitamin K2 yang mendukung pertumbuhan tulang si kecil. Pediasure juga mengandung 9 mineral diantaranya zat besi, zink dan kalsium yang sangat bermanfaat bagi tubuh. 

3. Penambah nafsu makan si kecil

Ketika anak sudah mulai malas untuk makan, Anda bisa berikan makanan pengganti agar anak tetap mendapatkan nutrisi yang cukup. Salah satunya dengan memberikan susu Pediasure untuk menopang gizi hariannya. Di samping itu, Anda bisa sambil mengusahakannya dengan memberikan pilihan makanan yang anak sukai. 

4. Aman dikonsumsi bagi anak yang hipersensitif terhadap laktosa dan gluten

Hal yang terpenting bagi para ibu adalah dengan memastikan terkait keamanan susu yang dikonsumsi bagi anak. Pediasure Complete Triplesure sudah terbukti aman untuk dikonsumsi untuk anak yang memiliki hipersensitif terhadap laktosa (laktosa intoleransi) dan hipersensitif gluten. Jadi, jangan khawatir untuk memilih susu formula Pediasure Comlpete Triplesure sebagai andalan ibu di rumah.

Nah, itu tadi informasi penting terkait kelebihan Pediasure Complete Triplesure. Bagi para bunda jangan ragu untuk memberikan Pediasure untuk membantu tumbuh kembang anak ke depan. Pediasure Complete Triplesure kini memiliki varian rasa yang enak dan diminati anak. Ada Pediasure madu, cokelat, vanilla dan classic milky, untuk detail produknya bisa kunjungi pediasure.co.id. Anak jadi tambah semangat minum susu. 

Tinggalkan komentar